Kawah Putih Ciwidey Bandung, Wisata Populer dengan Keindahan yang Eksotis

Kawah Putih Ciwidey Bandung merupakan salah satu destinasi wisata di Jawa Barat yang populer dan bisa menjadi tujuan wisata saat liburan di akhir pekan.

Kawah ini berada di bawah puncak atau berada di titik tertinggi Gunung Patuha yaitu sekitar 2.090 meter diatas permukaan laut yang memberikan pemandangan yang mempesona.

Mau tau seperti apa tempatnya? TimTempat Asik akan mengulas lebih lengkapnya disini.

Alamat dan Rute Menuju Kawah Putih Ciwidey Bandung



Kawah putih yang indah ini berada di Jalan Soreang, Ciwidey Km 25, Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Berjarak sekitar 50 km ke arah selatan kota Bandung dan tak jauh dari wisata Situ Patenggang. Jika dari kota Bandung bisa ditempuh sekitar 2,5 jam perjalanan tergantung rute dan kecepatan laju kendaraan.

Bagi kamu yang berasal dari Jakarta/ luar Bandung ingin ke sini dengan kendaraan pribadi juga mudah karena sudah ada banyak petunjuk jalan. Kamu bisa melewati Tol Cipularang ke arah pintu keluar Tol Kopo. Lalu ikuti arah ke Soreang menuju ke Ciwidey dan ikuti jalan sampai di lokasi kawah.

Jika kamu berencana menggunakan angkutan umum, rutenya dari Terminal Leuwi Panjang ke arah Terminal Ciwidey. Dari terminal Ciwidey ini kamu bisa naik angkutan umum yang mengarah ke Situ Patenggang dan kamu bisa turun di depan gerbang masuk tempat wisata ini.

BACA JUGA:  Dusun Bambu Family Leisure Park Lembang, Tempat Asik dengan Fasilitas Lengkap

Jam buka dan harga tiket masuk Kawah Putih Ciwidey Bandung


Tempat wisata popular di Bandung ini buka setiap hari dari jam 07.00 pagi sampai jam 17.00 sore. Untuk harga tiket masuk ke kawah ini cukup murah, hanya bayar Rp 15.000,-/orang.

Tarif Parkir Kendaraan di Kawah Putih Ciwidey Bandung

  • Parkir atas (mobil): Rp 150.000,-.
  • Parkir atas (sepeda motor): Rp 35.000,-.
  • Ontang-anting : Rp 13.000,-.
  • Parkir bawah (mobil): Rp 6.000,-.
  • Parkir bawah (sepeda motor): Rp 5.000 ,-.
  • Parkir bawah (bus): Rp 25.000 ,-.

Untuk harga bisa sewaktu-waktu ada perubahan / kenaikan harga.

Maksud dari parkir atas adalah pengunjung membawa kendaraan sampai di lokasi kawah. Parkir bawah artinya pengunjung hanya parkir kendaraan di gerbang masuk dan untuk sampai ke lokasi kawah pengunjung bisa naik ontang-anting.

Ontang-anting adalah kendaraan khas wisata kawah ini, berupa minibus yang dimodifikasi dan aman dikendarai. Per 1 kendaraan ini maksimal ditumpangi oleh 12 orang, dan disini juga ada banyak ontang-anting yang siap melayani para pengunjung.

Untuk bus tidak bisa ke atas, jadi hanya bisa parkir di parkir bawah ( gerbang masuk).

Keunikan Kawah Putih Ciwidey Bandung

A post shared by Neng Lina (@s.lina11) on


Kawah Putih ini merupakan danau unik dan cantik yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha yang terjadi di abad 10. Tanah di sekitar kawah ini menjadi putih karena becampur dengan unsur belerang. Indahnya lagi, air di kawah ini berwarna putih kehijauan bagaikan berada di negeri lain.

Keunikan lain yang menarik adalah warna air di danau ini kadang berubah warna tergantung kadar belerangnya. Bisa dibilang tempat ini termasuk tempat wisata langka.

A post shared by saintsurya (@saintsurya) on


BACA JUGA:  Grafika Cikole

Karena keindahan dan keunikannya, tempat ini sering dijadikan lokasi favorit untuk pengambilan foto pre-wedding, shooting video klip/film, dan melukis. Jadi jangan lupa untuk ambil gambar/ foto selfie di tempat satu ini.

Bagi kamu para pecinta fotografi, tempat ini bisa jadi lokasi yang tepat untuk mencari latar gambar.

Sejarah Singkat Kawah Putih Ciwidey Bandung

Di abad ke 10 terjadi letusan dahsyat dari Gunung Patuha, dan dianggap angker oleh banyak orang karena tiap kali ada burung yang terbang di kawasan ini pasti mati. Karena orang-orang takut, tempat ini tidak pernah didekati.

Tahun 1837, Dr. Franz Wilhelm Junghuhn seorang ahli botani dari Jerman meneliti puncak Gunung Patuha ini untuk menemukan kebenaran dan kepastian tentang kawasan ini. Setelah sampai puncak, terlihat ada danau dengan warna putih dan bau belerang yang menyengat. Karena sebab inilah tempat ini jarang ada burung yang terbang, bukan karena angker atau sebagainya seperti apa yang orang-orang bicarakan sebelumnya.

Lalu, kawasan Kawah Putih ini menjadi buah bibir dan tahun 1987 pemerintah mulai mempercantik kawasan sebagai tempat wisata. Sampai saat ini tempat ini tetap menjadi tempat wisata popular di Bandung.

Fasilitas di Kawah Putih Ciwidey Bandung

Fasilitas di tempat wisata ini sudah memadai, ada area parkir yang luas, toilet, mushola, pusat informasi, restoran dan warung makan, dan transportasi dari gerbang sampai ke lokasi kawah dengan tarif yang cukup murah.

Tips Wisata ke Kawah Putih Ciwidey Bandung

  • Jangan lupa selalu bawa kamera/smartphone dan baterai cadangan untuk berfoto keren dengan latar kawah cantik ini.
  • Karena kawah ini berada di ketinggian, suhu udara bisa dibilang cukup dingin sekitar 8 derajat Celcius sampai 22 derajat Celcius. Ada baiknya kamu membawa jaket atau pakaian tebal. Atau bisa datang kesini saat cuaca panas di siang hari agar tidak terlalu dingin.
  • Bagi yang alergi, ada baiknya gunakan sunblock saat kesini dan bawa masker jika terganggu dengan bau belerang. Jika ingin beli masker disini juga ada penjualnya.
  • Jika kamu kesini dengan beberapa orang saja ada baiknya parkir kendaraan di bawah(gerbang masuk) dan kamu bisa menikmati pemandangan sekitar dengan naik ontang-anting dengan harga yang relatif murah.
BACA JUGA:  15 Tempat Wisata di Bali Terbaru yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan


Tertarik untuk wisata ke Kawah Putih Ciwidey Bandung yang mempesona dan unik ini? Abadikan moment seru bersama teman, keluarga atau pasangan kamu disini.

Bagi kamu yang ingin berwisata air di tempat berbeda sambil menikmati keindahan alam dari atas ketinggian, di kota Jogja kamu bisa ke Embung Nglanggeran dan Embung Batara Sriten.

Selamat berlibur dan salam piknik. 🙂