Tebing Breksi Ala Garuda Wisnu Kencana, Piknik Asik Gak Pakai Mahal

Mau piknik tak perlu harus keluar banyak biaya, apalagi di kota Jogja yang mayoritas serba murah. Salah satunya tempat piknik satu ini, Tebing Breksi yang mirip Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali.

Tak perlu jauh-jauh sampai ke pulau dewata untuk melihat pemandangan indah, di Jogja istimewa ini pun juga ada tempat serupa. Tempat asik buat refreshing yang murah dan bisa melihat pemandangan indah dari ketinggian.

Sebelum bukit kapur ini menjadi tempat wisata seperti sekarang, dahulu adalah tempat pertambangan batu breksi yang menjadi mata pencaharian para warga.

Batuan kapur breksi di kawasan ini adalah endapan dari abu vulkanik Gunung Api Purba. Saat ini telah menjadi cagar budaya yang dilestarikan dan menjadi objek wisata menarik untuk dikunjungi siapa saja.

Sebelum tempat ini resmi dibuka, para pengunjung sudah banyak yang datang. Setelah dibuka tahun 2015 lalu, hampir setiap hari ramai pengunjung. Para pengunjung lokal maupun luar sudah mulai mengenal tempat ini.

Kebanyakan wisatawan yang datang kesini adalah untuk berburu foto. Supaya sesejuk Pantai Goa Cemara, biasanya para pengunjung datang saat pagi menjelang siang, ada baiknya datang saat menjelang sore hari karena cuaca tak begitu panas.

Lokasi dan Rute Menuju Wisata Tebing Breksi

Lokasi wisata ini berada di Kelurahan Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Dari pusat kota Jogja sekitar 30 – 40 menit perjalanan tergantung kecepatan laju kendaraan.

BACA JUGA:  Keunikan di Hutan Pinus Mangunan Dalam Keteduhan dan Ketenangan

tebing breksi

Ada 2 rute mudah untuk bisa sampai ke lokasi. Rute pertama bisa melewati Jl. Jogja-Wonosari ambil arah utara/Prambanan dan rute kedua bisa melewati Jl. Jogja-Solo ambil arah ke selatan/Prambanan-Piyungan.

Sampai menemukan petunjuk arah belok ke timur. Ikuti jalan sampai menemukan pintu masuk objek wisata tebing, dari kejauhan sudah terlihat tebing yang tinggi. Rute ini searah menuju wisata Candi Ijo, jadi kalian bisa sekalian wisata ke tempat lainnya.

Sebelum berangkat sebaiknya cek smua kondisi kendaraan kalian karena kondisi jalan naik turun dan masih ada jalan yang berbatu. Tetap berhati-hati agar tidak terjatuh/tergelincir.

Bagi yang belum tau jalan kesini, bisa ajak teman saat kamu ada di Jogja. Atau bisa searching di Google Maps dari smartphone kalian.

Harga Tiket Masuk dan Tarif Parkir Wisata Tebing Breksi Dijamin Murah

teman tebing breksi

Untuk masuk ke lokasi, pengunjung hanya cukup membayar dana seikhlasnya untuk biaya pengelolaan tempat wisata setempat. Saat ini belum memberi patokan harga biaya masuknya. Untuk tarif parkir cukup bayar Rp 2.000,- per motor dan untuk mobil Rp 5.000,-. Murah kan.

Bagi kalian yang tak punya waktu banyak untuk berlibur, tempat ini buka setiap hari. Jadi kalian bisa sewaktu-waktu datang ke tempat ini.

Hal-hal Unik dan Menarik di Wisata Tebing Breksi

Tempat wisata ini menyuguhkan keunikan tersendiri. Dilihat dari kejauhaan sudah nampak tebing tinggi dengan halaman yang luas.

taman tebing breksi

Di timur tebing ada jajaran kursi terbaris rapi dan panjang melingkar seperti arena panggung teater di tengahnya. Oiya, dilarang menginjak kursi ya. Spot ini keren juga untuk hunting foto instagram kalian, apalagi seru-seruan sama teman kamu dengan latar tebing.

BACA JUGA:  Pantai Nglambor

ukiran di tebing breksi

Dari sisi depan, ada satu tebing terpisah yang bisa kamu lihat. Terlihat jelas pahatan/ukiran berbentuk naga besar di sisi tebing. Adapula tangga naik untuk melihat bagian atas dari tebing ini. Di puncak tebing ini ada sebuah patung yang jarinya menunjuk ke arah selatan.

patung semar tebing breksi

Lanjut perjalanan tim tempatasik menelusuri arah tebing besar, tebing utama. Sebelum naik menuju atas tebing, di sisi bawah terlihat pahatan/ukiran wayang ukuran cukup besar. Pahatan ini sengaja dipahat oleh seniman/pemahat lokal untuk daya tarik wisatawan.

pahatan wayang di tebing breksi

Pahatan di dinding dan latar tebing tinggi ini banyak dijadikan sebagai background foto pre wedding karena unik dan menarik. Saat tim tempatasik kesini, pas ada yang hunting foto, jadi bisa sejenak melihat prosesi foto pre wedding nya.

foto prewed di tebing breksi

Lanjut ke arah tangga naik, kita menjumpai banyak burung hantu yang bisa diajak ber foto. Nah, burung disini punya nama masing-masing, kamu bisa milih mau foto dengan siapa. Untuk berfoto dengan para burung hantu ini kalian cukup bayar dana seikhlasnya saja, murah kan.

burung hantu di tebing breksi

Pemandangan Indah Dari Atas Tebing Breksi

Setelah sampai di atas, pemandangan kota Jogja terlihat indah dari atas tebing. Di kawasan ini ada banyak tulisan-tulisan kekinian yang bisa kamu ajak foto. Ada pula bangku-bangku untuk sekedar duduk.

Pohon disini mayoritas belum tumbuh terlalu besar, jadi kalau siang saat cuaca panas akan terasa panasnya. Jangan lupa memakai baju panjang buat kamu yang takut kulit hitam.

pemandangan di atas tebing breksi

Dari atas tebing ini bisa melihat keindahan sunset saat sore hari jika cuaca cerah. Keindahan paduan sinar matahari dan pemandangan kota Jogja dari kejauhan akan nampak mempesona.

Fasilitas di Lokasi Wisata Tebing Breksi

Dari depan sudah nampak area parkir yang cukup luas untuk semua kendaraan. Ada pula toilet umum.

BACA JUGA:  Pantai Baron

fasilitas wisata di tebing breksi

Selain itu, di dekat area parkir ada banyak penjual makanan dan minuman yang akan melayani pengunjung. Jadi buat kalian yang tak membawa bekal, bisa beli makanan disini dan harga terjangkau.

penajaja makanan di tebing breksi

Nah, bagus juga kan tempatnya buat hunting foto. Buat kalian yang sedang liburan di Jogja, mampir deh ke Tebing Breksi ala Garuda Wisnu Kencana ini. Selamat berlibur.